Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

10 Aplikasi Android Terbaru 2022

Aplikasi Android Terbaru  - Saat ini terdapat banyak sekali aplikasi baru yang dapat dipasang di smartphone Android. Rasanya, setiap orang pasti memiliki smartphone Android, apalagi saat ini merupakan era teknologi dimana segala sesuatu itu lebih mudah dilakukan secara online.

Apalagi sebagai salah satu ponsel pintar, Android diharapkan memberikan dampak positif bagi penggunanya.

Hadirnya berbagai aplikasi Android terbaru ini diharapkan bisa membuat perangkat Android menjadi lebih bermanfaat. Jadi Smartphone tidak hanya digunakan untuk bermain media sosial atau main game saja. Lebih dari itu banyak hal positif yang bisa didapatkan melalui perangkat ini. 

Inilah Aplikasi Terbaru Untuk Smartphone Android 

Bagi para pengguna Android, Apabila ingin menginstal aplikasi terbaru 2022 yang berguna antara lain adalah sebagai berikut.

1. Titanium Backup

Titanium Backup merupakan salah satu aplikasi terbaru yang dapat melakukan rooting. Dapat dikatakan bahwa ini merupakan salah satu aplikasi tercanggih untuk Android.

Aplikasi ini dapat melakukan back up untuk seluruh aplikasi yang telah terpasang pada smartphone. Dengan demikian maka data-data yang terdapat pada aplikasi tersimpan dengan baik. 

Data penting lainnya juga dapat di backup melalui aplikasi ini, seperti CWM, SMS, dan lain sebagainya. Jika ingin mencobanya maka bisa langsung mendownload di Play Store. 

2. AirDroid

Sering kali seseorang membutuhkan file yang ada di Android untuk dipindahkan ke komputer. Biasanya, cara untuk memindahkan file tersebut yaitu dengan menggunakan kabel data yang disambungkan dari smartphone ke komputer.

Dengan adanya aplikasi ini, tidak lagi membutuhkan kabel data. File dari smartphone Android dapat ditransfer dengan mudah ke komputer.

Perlu diketahui bahwa aplikasi ini memiliki beberapa fitur menarik. Misalnya fitur Airmirror yang fungsinya adalah menampilkan layar smartphone sehingga tampilannya seperti layar monitor komputer.

3. SoundHound

SoundHound merupakan aplikasi Play Store untuk Android yang dapat mendeteksi judul dari lagu yang didengarkan.

Misalnya kamu mendengar sebuah lagu melalui televisi atau speaker aktif di suatu tempat, dan penasaran dengan judul lagunya. Untuk mengetahuinya, langsung saja aktifkan aplikasi SoundHound, kemudian aplikasi tersebut akan mendeteksi judul lagu. 

Aplikasi Android terbaru ini telah digunakan oleh lebih dari 500 juta pengguna. Ada berbagai fitur menarik yang disediakan oleh aplikasi ini sehingga para pengguna bisa mendapatkan berbagai kegunaan. Bahkan aplikasi ini pun mampu menampilkan lirik lagu dari judul lagu yang sedang diputar. 

4. Layar Gravitasi 

Bagi sebagian besar orang, aplikasi ini sudah tidak asing lagi didengar. Salah satu aplikasi yang populer di berbagai negara ini mampu membuat tombol power pada smartphone tidak berfungsi. Namun hal ini bukan berarti aplikasi tersebut merusak tombol power. 

Dengan menggunakan aplikasi gravity screen, para penggunanya tidak perlu lagi menyalakan dan mematikan layar smartphone dengan tombol. Untuk melakukannya tidak perlu lagi menyentuh bagian smartphone.

 Jadi, tujuan adanya aplikasi ini yaitu membantu para pengguna smartphone yang menemukan kerusakan pada tombol power sehingga tetap dapat menggunakan smartphone tersebut. 

5. Remote Kontrol Tv Universal

Untuk mengganti channel televisi tentunya membutuhkan remote. Bagi yang sedang kehilangan remote atau remote TV rusak, maka bisa memanfaatkan aplikasi untuk smartphone Android yang satu ini. Universal tv remote control merupakan aplikasi Android sebagai pengganti remote TV sehingga dapat mengganti channel dengan cepat.

Hanya saja, aplikasi ini tidak dapat dipasang di semua smartphone Android kecuali pada perangkat yang telah dibekali dengan adanya fitur infrared.

Bahkan aplikasi ini bisa bekerja dengan jaringan wi-fi. Dengan demikian maka aplikasi Android ini dapat memudahkan aktivitas penggunanya untuk menggantikan remote TV yang hilang. 

6. Penghemat Baterai DU

Masalah yang cukup sering terjadi pada smartphone Android yaitu ketahanan baterai yang boros. Untuk mengatasinya, aplikasi DU Battery Saver merupakan solusi yang sangat tepat. Aplikasi ini bisa diunduh dan dipasang melalui Playstore.

Dengan menggunakan aplikasi DU Battery Saver maka bisa membantu untuk lebih hemat dalam penggunaan baterai sehingga akan lebih tahan lama.

Jumlah pengguna yang telah menginstal aplikasi ini sudah mencapai ratusan juta. Apalagi dengan cara kerja aplikasi yang simple, membuat para pengguna aplikasi ini merasa nyaman. 

7. Dapatkan Kontak

Salah satu aplikasi Android terbaru 2022 adalah Get Contact. Aplikasi ini merupakan aplikasi telepon yang sekaligus bisa mengetahui tag nama dari suatu nomor telepon.

Jadi ketika ada nomor baru masuk bisa langsung cari siapa pemilik dari nomor tersebut saya dengan memasukkan nomor telepon pada kolom pencarian kemudian akan muncul beberapa tag nama pemilik nomor. 

Ada berbagai fitur yang dimiliki oleh aplikasi ini antara lain adalah fitur spam. Fitur ini bisa membantu pengguna sehingga spam pesan dan telepon secara otomatis akan langsung terblokir. Aplikasi ini juga bisa mengetahui tag nama yang diberikan pada nomor telepon kita oleh orang lain.

8. Latihan 7 Menit

Aplikasi ini bisa membantu penggunanya yang sedang memiliki program untuk berolahraga. Tidak perlu olahraga dalam waktu yang lama, cukup olahraga 7 menit maka bisa mendapatkan badan yang bugar. Aplikasi ini diciptakan secara khusus untuk mengajak para penggunanya olahraga sehingga bisa mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan.

Untuk jenis olahraga juga sudah disediakan oleh aplikasi ini dimana terdapat 12 jenis pelatihan dengan berbagai manfaat.

Beberapa di antaranya adalah push-up, wall sit, jumping jack, squat, dan lain-lain. Latihan fisik ini hanya membutuhkan waktu 7 menit dan sudah diatur oleh aplikasi tersebut. 

9. Pemindai Kecil

Ternyata smartphone Android juga memiliki fungsi seperti scanner dengan menggunakan aplikasi Tiny scanner terbaru.

Bagi para karyawan kantoran atau para pelajar sangat direkomendasikan untuk menggunakan aplikasi ini karena bisa dengan mudah untuk melakukan pemindaian dokumen. Jadi untuk scan dokumen tidak harus menggunakan scanner khusus atau scanner pada printer. 

Cara memindainya pun mudah karena seperti mengambil foto atau memindai barcode pada umumnya.

Dokumen yang dapat dipindahkan antara lain adalah kertas, foto, papan tulis dan berbagai dokumen yang ada di sekitar. Hasil scan tersebut dapat berupa JPG maupun PDF dengan kualitas yang baik. 

10. Jam Alarm Xtreme 

Aplikasi untuk smartphone android ini sangat cocok bagi orang-orang yang kesulitan bangun pagi.

Sistem kerja dari aplikasi ini cukup unik dimana pengguna perlu menjawab beberapa soal matematika supaya Alarm dari aplikasi tersebut bisa dimatikan. Selama soal matematika belum terpecahkan, alarm akan terus berbunyi.

Beberapa fitur lain yang terdapat pada aplikasi ini adalah stopwatch dan pengatur siklus tidur. Aplikasi ini sangat direkomendasikan untuk orang-orang yang memiliki aktivitas pagi yang padat dan sulit untuk bangun. 

Itulah beberapa aplikasi Android terbaru yang sangat direkomendasikan untuk dipasang pada smartphone. Daftar aplikasi tersebut dapat diunduh di Playstore secara gratis. Dengan demikian maka penggunaan smartphone android bisa lebih optimal kemanfaatannya.